Ki Bayu Sejati, Praktisi Spiritual Asal Sumatera Utara di Event HITAM PUTIH Penyembuhan Tradisional

Ki Bayu Sejati Praktisi Spiritual Penyembuhan Tradisional saat menerima penghargaan dari Pak Wiranto. (Foto:Ist)

NUANSAJAMBI – Abah Ki Bayu Sejati, seorang penyembuh alternatif dari Sumatera Utara, turut hadir dalam event “Hitam Putih,” sebuah kegiatan seni dan budaya yang mengangkat penyembuhan tradisional Nusantara.

Acara ini berlangsung dari tanggal 25 hingga 31 Agustus 2024 di Balai Kantor Walikota Jambi.

Dengan nama asli Ilyas Nasution, Abah Kibayusejati telah mengasah kemampuan penyembuhannya sejak usia belasan tahun, ketika masih bersekolah di SMP.

Kini, di usianya yang ke-56 tahun, ia dikenal sebagai ahli dalam penyembuhan tradisional, sebuah keahlian yang ia peroleh dari keturunan dan pembelajaran.

Abah Kibayusejati berasal dari keluarga dengan latar belakang etnis yang beragam, di mana ayahnya adalah dari Suku Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, dan ibunya dari Suku Banten. Ia menyelesaikan pendidikan formalnya dengan meraih gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd).

Di bidang penyembuhan alternatif, Abah Kibayusejati telah mengikuti berbagai pendidikan non-formal dan memperoleh sertifikat dalam Akupunktur, Ahli Bekam dan Akupresur, Pengobatan Holistik, Chiropractic (Kretek-kretek), Hipnotis dan Hipnotherapy.

Abah Kibayusejati telah menerima berbagai piagam penghargaan atas dedikasinya dalam bidang penyembuhan alternatif, paranormal, pelestarian budaya spiritual, dan lainnya.

Keahliannya mencakup pengobatan untuk berbagai penyakit medis seperti salah urat, keseleo, urat terjepit, perbaikan tulang, serta melancarkan peredaran darah menggunakan jarum akupunktur dan tongkat terapi. Ia juga ahli dalam pengobatan bekam, hipnotherapy, serta pengobatan holistik dengan memanfaatkan energi semesta dan inner power.

Abah Kibayusejati menyediakan layanan konsultasi untuk berbagai masalah seperti Mengembalikan orang yang Anda cintai, Investasi bisnis, Masalah pekerjaan, Menghilangkan energi negatif, Mengatasi depresi dan kecemasan.

Layanan yang ditawarkan mencakup solusi untuk masalah bisnis, pekerjaan, keluarga, dan percintaan, dengan tujuan membantu klien mencapai keseimbangan dan kesuksesan dalam kehidupan. (***)