Konser Singphoria SKJ Vol. 3: NDX Aka dan Aftershine Berhasil Bikin Ambyar di Jambi

NuansaJambi – Pesta Musik Istimewa Singphoria SKJ Vol. 3 yang digelar di lapangan Bandara Lama Jambi, Jumat (6/8) malam sukses memukau ribuan penggemar musik dari berbagai kalangan. Acara yang menampilkan dua grup musik ternama, NDX Aka dan Aftershine, berhasil menciptakan pengalaman penikmat musik koplo yang tak terlupakan dan bikin ambyar.

Dibuka dengan penampilam Aftershine, grup musik pop Jawa yang dikenal dengan penampilan enerjik, membuka konser dengan penuh semangat. Aftershine membawakan sejumlah lagu lagu hitsnya seperti “Aku Ikhlas” dan “Aku Sing Lungo”. Membuat penonton ikut bernyanyi membuat suasana semakin meriah.

Setelah itu, Aftershine juga membawakan sejumlah hits band populer dengan balutan warna musik dan aransemen berbeda yang mengundang sorakan dan tepuk tangan.

NDX Aka kemudian mengambil alih panggung dengan penampilan yang memukau. Grup ini memulai set mereka dengan “Salam Tresno” lagu yang langsung mengundang partisipasi aktif dari penonton.

Ditengah penampilan NDX Aka mengaku diminta Kapolda Jambi yang kebetulan hadir bersama sang Istri, untuk menyanyikan lagu “Ditinggal Rabi”, penampilan mereka semakin memukau dengan hentakan soundsystem membuat penonton semakin larut ikut bergoyang dan bernyanyi.

Konser ini ditutup dengan lagu “Nemen,” sebuah lagu yang sangat viral dengan tambahan lirik Hiphop khas NDX Aka. mengundang semangat dan rasa bangga dari para penggemar. Foto bersama dari atas panggung ke arah penonton menandai akhir acara yang sangat mengesankan itu.

Keberhasilan acara ini menunjukkan bahwa Jambi memiliki potensi besar sebagai tuan rumah konser musik besar. Dengan penampilan yang memuaskan dari Aftershine dan NDX Aka, serta antusiasme penonton yang luar biasa diperkiran mencapai 10.000 penonton ini.

Pesta Musik Istimewa Singphoria SKJ Vol. 3 menjadi salah satu konser paling berkesan tahun ini. Penggemar musik di Jambi berharap untuk lebih banyak acara serupa yang dapat terus menghibur. (Mamat)