SPPG Yayasan Nuansa Mitra Sejati Jalankan Program Makan Bergizi Gratis Perdana di Jambi

Launching Program Makan Bergizi Gratis di SD Negeri 66 Kota Jambi. (NuansaJambi/Sanca)

NuansaJambi – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dicanangkan oleh pemerintah pusat secara resmi diluncurkan perdana di Jambi. Kegiatan ini berlangsung di TK Al Fatih dan SD Negeri 66 Kota Jambi, serta dua sekolah di Kabupaten Muaro Jambi, Senin (17/02) pagi.

Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di bawah Yayasan Nuansa Mitra Sejati berperan sebagai penyedia makanan bergizi dalam program ini.

Gubernur Jambi, Al Haris, turut hadir dalam acara launching tersebut, didampingi oleh sejumlah pejabat daerah, termasuk Kapolda Jambi, Danrem 042/Gapu Jambi, Pj. Walikota Jambi, Ketua DPRD Kota Jambi, Kepala Dinas Kesehatan, serta Kepala Dinas Pendidikan Kota Jambi dan Provinsi Jambi.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Al Haris beserta rombongan meninjau langsung proses distribusi makanan serta berinteraksi dengan anak-anak yang menikmati hidangan sehat. Menu yang disajikan pada hari pertama terdiri dari ayam, sayur tumis kacang dan tempe, buah jeruk, serta susu.

“Hari ini kita melakukan launching dan juga melihat langsung program Makan Bergizi Gratis. Kita memastikan kesiapan dan distribusi makanan, termasuk ketepatan waktu kedatangan makanan ke sekolah-sekolah. Alhamdulillah, semuanya berjalan cukup baik, meskipun karena ini hari pertama, anak-anak masih dalam tahap penyesuaian,” ujar Gubernur Al Haris.

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa program ini harus diawasi dengan baik agar ketepatan waktu pengantaran makanan serta variasi menu tetap terjaga, terutama bagi anak-anak TK agar mereka tertarik untuk mengonsumsi makanan bergizi.

Program MBG tahap pertama di Provinsi Jambi ini menyasar sebanyak 6.276 siswa yang tersebar di berbagai sekolah di Kabupaten Muaro Jambi dan Kota Jambi.

Selesai meninjau kegiatan, Gubernur Al Haris menyampaikan harapannya agar program ini berjalan dengan lancar dan sesuai regulasi yang telah ditetapkan.

Sementara itu, Pimpinan Yayasan Nuansa Mitra Sejati, Ibu Novi, menyatakan dukungannya terhadap program ini.

“Sebagai warga negara, kami hanya fokus membantu menyukseskan program pemerintah dalam MBG,” ujarnya.

Dengan adanya program ini, diharapkan pelajat di Jambi dapat menerima asupan gizi yang lebih baik, sehingga mendukung pertumbuhan dan perkembangan mereka secara optimal. (SW)